Kesan elegan dan berkelas sofa kulit membuatnya sering dipakai sebagai perabot hunian hingga perkantoran. Namun, apa Anda sudah tahu cara membersihkan sofa kulit yang tepat? Ya, kulit, tak seperti linen atau bahan sofa lain, memerlukan metode berbeda dalam perawatannya, seperti yang dibahas berikut ini!
Cara Membersihkan Sofa Kulit
Berikut adalah langkah-langkah yang dapat Anda terapkan untuk membersihkan sofa kulit:
1. Bersihkan Permukaan Sofa Kulit
Sebelum memulai pembersihan, pisahkan bantal maupun aksesori lain dari permukaannya. Kemudian, sikat lembut permukaannya untuk mencegah timbulnya goresan. Cara membersihkan sofa kulit ini juga dapat menggunakan vacuum cleaner untuk menyapu bersih kotoran, terutama di sela-sela yang tak tergapai oleh tangan.
2. Siapkan Produk Pembersih Yang Diperlukan
Produk pembersih yang aman digunakan untuk sofa berbahan kulit adalah leather dew. Produk ini terbuat dari kombinasi sabun dengan minyak yang dapat Anda temukan di toko perabot premium dan bengkel sepatu. Kalau leather dew tak tersedia, Anda bisa menggunakan saddle soap. Lakukan pembersihan pada sofa kulit satu kali seminggu memakai kain lembut dan kering.
Baca juga: Cara Mencuci Sofa Bayi
3. Menguji Keamanan dan Reaksi Pembersih
Pemakaian kain yang agak lembap pada cara membersihkan sofa kulit sebenarnya tak masalah. Dengan catatan, kain lembap bukan disebabkan basah bekas air, sebab hal tersebut akan membuat sofa kulit bau dan berjamur. Ada baiknya juga Anda menguji produk pembersih pada bagian sofa yang yang tak terlihat. Tunggu sampai kering untuk mengecek adanya reaksi atau tidak.
4. Siapkan Bahan Alami Untuk Antisipasi
Anda barangkali sudah sering mendengar keampuhan soda kue dan cuka putih sebagai bahan pembersih alami untuk sofa. Selain dua bahan tersebut, ada minyak zaitun dan madu yang dapat dimanfaatkan. Untuk aplikasi pada sofa kulit, bahan-bahan ini dapat Anda campurkan bersama air, lalu oleskan pada permukaan sofa yang kotor memakai kain sampai bersih.
5. Aplikasikan Kondisioner Kulit Pada Sofa
Untuk memaksimalkan cara membersihkan sofa kulit, gunakan kondisioner pada permukaannya. Langkah ini dilakukan setelah Anda mengoleskan produk pembersih pada sofa. Setelah benar-benar bersih, aplikasikan kondisioner kulit secara merata sebelum sofa benar-benar kering. Tujuannya adalah untuk melindungi sofa dari kotoran dan memberikan kesan mengkilap yang elegan.
Pakai Jasa De Hygienique Untuk Membersihkan Sofa Kulit
Menilai dari penjelasan di atas, Anda bisa menyimpulkan bahwa perawatan sofa kulit memerlukan perhatian khusus dibandingkan sofa dari bahan lain. Jadi, jangan sungkan memakai jasa pembersih sofa kulit kalau Anda belum bisa memberikan pemeliharaan terbaik.
Selain mengetahui cara membersihkan sofa kulit, imbangi dengan perawatan berkala. Pasalnya, kulit termasuk bahan yang mudah berubah akibat faktor cuaca, suhu, dan benda-benda tertentu.